SELAMAT DATANG DI BLOG PONTREN DARUL QUR'AN CIMALAKA

KAMI SENANG ANDA DAPAT BERSILATURAHMI MELALUI BLOG KAMI 

VOKAL GROUP 'ARABI SANTRI DQ

VOKAL GROUP 'ARABI SANTRI DQ

MENERIMA SANTRI+SISWA BARU

TELAH DI BUKA PENDAFTARAN SANTRI-MURID BARU PONTREN DARUL QUR'AN TAHUN AJARAN 2012-2013 UNTUK PROGRAM: MTs TERPADU DQ + NYANTRI; NYANTRI + SEKOLAH FORMAL DI LUAR PONTREN; PAUD-TK ISLAM PLUS; DINIYAH TAKMILIYAH

Kamis, 05 Mei 2011

MTs TERPADU DARUL QUR'AN

I. KENAPA ADA MTs TERPADU DI PONDOK PESANTREN DARUL QUR'AN?

  1. DISADARI BAHWA KURIKULUM MTs SECARA NASIONAL TIDAK JAUH BERBEDA DENGAN SEKOLAH SMP PADA UMUMNYA HANYA DI TAMBAH PELAJARAN AGAMA: AQIDAH AKHLAK, FIQIH, TARIKH ISLAM, AL-QUR'AN/HADITS DAN B ARAB, ITUPUN MASING2 HANYA DUA JAM PELAJARAN.
  2. USIA ANAK MTS LEBIH POTENSIAL UNTUK DIPERSIAPKAN LEBIH AWAL DALAM MEMBENTUK PENDIDIKAN YANG BERKARAKTER DENGAN DASAR-DASAR KEILMUAN YANG MUMPUNI TERLEBIH UNTUK DIPERSIAPKAN MENJADI GENERASI YANG MUTAFAQQIH FIDDIN (CENDEKIA YANG ULAMA), MAKA KETERPADUAN PENDIDIKAN PESANTREN DAN LINGKUNGANNYA SANGAT TEPAT
  3. DI PONTREN ANAK 24 JAM BERADA DALAM LINGKUNGAN ASRAMA, MEREKA HIDUP MANDIRI MENGATUR MAKAN SENDIRI, MENCUCI SENDIRI DAN MENGATUR KEHIDUPANNYA DENGAN DIRINYA SENDIRI TENTU DALAM PENGAWASAN DAN BIMBINGAN PENGASUHNYA
  4. DALAM MENGISI RUANG-RUANG WAKTU YANG ADA, INTERAKSI AKADEMIK (TA'LIM MUTA'ALIM) DI PONTREN SELALU ADA WALAUPUN DISELINGI DENGAN PENYALURAN MASA BERMAINNYA, MENYALURKAN HOBI, MINAT DAN BAKATNYA SECARA POSITIF, DAN PELAKSANAAN KULTUR IBADAH SECARA BERJAMA'AH MENJADI KEBIASAAN
  5. PONTREN DQ INGIN MEMBANTU PENDIDIKAN YANG MURAH TETAPI BERKULITAS KARENA DENGAN SATU PINTU BIAYA DAPAT MENGGAPAI DUA FUNGSI PENDIDIKAN YAITU SEKOLAH FORMAL DAN PESANTREN
  6. SECARA KONKRIT SELAIN HAL-HAL TERSEBUT DI ATAS KETERPADUAN ITU DENGAN DISUSUNNYA JADWAL-JADWAL PENGAJIAN DALAM MENGGALI AL-QUR'AN DAN LITERATUR2 ARAB (KITAB-KITAB SALAFI) YANG HARUS DIKUASAINYA SEBAGAI BERIKUT:
KHUSUS UNTUK MARHALAH ULA (USIA MTs) YANG HARUS DI KUASAI SELAMA 3 TAHUN MASA BELAJAR:

Bidang Al-Qur'an:
  1. FASIH DALAM MEMBACA ALQUR'AN MURATTAL DAN MUJAWWAD
  2. TAHSINUL QUR'AN/TILAWAH BINNAGHMAH (LAGU-LAGU ALQUR'AN)
  3. TAHFIDZUL QUR'AN target 3 Juz, minimal Juz 'Amma Hafal bil ghoib dengan fashih dan Benar
  4. BALAGHAN KITAB TAJWID TUHFATUL AQFAL DAN HIDAYATUL MUSTAFID
Catatan dalam bidang ini: (Bagi Seorang Cendekia Muslim, mutaffaqih Fiddin atau Ulama menjadi suatu pra syarat yang utama memiliki bacaan al-Qur'an yang Fashih, jangan sampai berdakwah sangat baik, membaca kitab gundul mahir tetapi bacaan al-Qur'an belepotan)

Bidang bahasa Arab:
  1. Kitab Al-Ajrumiyah
  2. Kitab Sharaf kailani
  3. Kitab Amtsilat al-Tashrifiyah
  4. Kitab Al-Kafrawi
  5. Kitab Amtsilati
  6. Kamus B. Arab Standar (Mahmud Yunus/Al-munawir)
Catatan: Kitab-kitab Nahwu sharaf ini sebagai pegangan utama para santri Darul Qur'an yang harus dikuasai dan dipahami pada tingkat awal, sebagai asas dan alat untuk mengantarkan anak santri mampu secara mandiri membaca dan menterjemahkan kitab-kitab berhasa Arab tanpa harakat atau biasa disebut kitab kuning/kitab gundul. Sedangkan kitab-kitab Nahwu sharaf yang lain seperti: Imrithi, Yaqulu, mutammimah, i'lalussharfi dan al-fiyah hanya sebagai pendukung dan santri apabila sudah menguasai kitab-kitab dasar tersebut di atas untuk mempelajari kitab-kitab pendukung tersebut pada marhalah lanjutan sangat mudah dan bahkan berdasarkan pengalaman bisa mandiri. Apabila santri DQ belum menguasai kitab-kitab di atas belum diperkenankan untuk mempelajari kitab-kitab pendukung.

Bidang Kutubutturats yang lain yang dipelajari pada marhala ula adalah:

  1. Kitab Safinat al-Naja (Fiqih Ibadah)
  2. Kitab fathul Qariib (Fiqih Lengkap)
  3. Kitab Tijan al-darari (Akidah/Tauhid)
  4. Kitab Ta'lim Muta'allim ( Akhlaq dalam PBM)
  5. Kitab Sulam taufiq (Akhlaq Tasawuf/sebahagian fiqh)
  6. Kitab Akhlaqul baniin (Akhlaq)
  7. Kitab Arba'in Nawawi (Hadits)
  8. Kitab Nashaihul Ibad (Hadits)

Catatan: Kitab-kitab kutubutturats ini adalah tradisi pesantren salafiyah yang dipelihara dan dipertahan oleh Pontren DQ dan kitab-kitab ini hanya sebahagian kecil referensi saja dari kitab-kitab yang lebih panjang pembahasannya, namun sangat strategis dan telah terbukti dapat membentuk karakter santri baik pada tataran kognitif, afektif maupun psikomotor. Di samping itu kitab-kitab tersebut memberikan kekayaan mufradat (kosa kata) yang praktis dalam menindaklanjuti mata pelajaran yang didalaminya pada kitab-kitab lanjutan. Dalam Praktek Proses belajar mengajar Kiayi atau ustad di Pontren DQ menjadikan kitab-kitab tersebut dalam balagannya sebagai latihan membaca sehingga tidak mendikte (dilogat oleh guru) melainkan santri terlebih dahulu membaca sedang kiayi hanya mengarahkan dan melontarkan permasalahan dari cara baca santri dan kemampuan pemahaman santri terhadap kitab yang dibacanya termasuk hanya sekedar untuk mengetahui arti suatu lafadz santri harus membuka kamus sendiri. Bagi santri yang sudah mampu dan menguasai kitab-kitab Wajib pada marhalahnya, maka diperkenankan untuk sorogan kitab-kitab lanjutan pada kiayi atau ustadz-ustadz pengasuhnya.

Selain bidang-bidang tersebut di atas setiap seminggu sekali santri wajib mengikuti Praktik
  • Dakwah (Muballighin), dan diberikan pula pelajaran tambahan antara lain:
  • Mahfudzat dan Khat ( Hapalan kata-kata mutiara Arabi dan kaligrafi)
  • Muhaddatsah Yaumiyah (Percakapan B. Arab Sehari-hari)
  • English Comversation (Percakapan B. Inggris)
Pasilitas Pendukung dan Ekstra Kulikuler:
  • Perpustakaan
  • Peralatan Olah Raga
  • Peralatan Kesenia
  • Komputer dan Teknologi Informasi
  • Pramuka
  • Paskibara (dalam rintisan)
  • Palang Merah Remaja (dalam rintisan)
PRESTASI SISWA MTS TERPADU DARUL QUR'AN
Dalam usia 3 tahun sejak berdirinya MTS Terpadu Darul Qur'an telah menyandang Puluhan prestasi diantaranya:
1. Juara II Musabaqah Qira'atul Kutub (membaca kitab-kitab klasik/gundul) tingkat Propinsi Jawa barat Atas Nama IQBAL MUJAMMIL HAMDAN Kls I MTs T DQ dan SITI RUQAYYAH Kls II MTs. T DQ tahun 2011
2. Juara I Musabaqah Murattal Al-Qur'an Tingkat Kabupaten Sumedang An. R. Dzihni Jawahir Labib Kls II 2009
3. Juara I Tahfidz al Qur'an dan Tilawah TingkatKabupaten Sumedang An. A. Ridwan Kls. III MTs T DQ Tahun 2010
4. Juara I Tenis Meja Putra Porseni MTS Tingkat Kab. Sumedang atas nama Zaini Adnan Malik
Kelas I MTs T DQ 2009
5. Juara I Tenis Meja Putra Tingkat Kab. Sumedang dalam POSPEDA tahun 2010
6. Memperoleh 3 Kejuaraan dalam Kemah Pramuka Se Kec. Cimalaka tahun 2009
7. Memperoleh 4 Kejuaraan dalam Kemah Pramuka Se Kec. Cimalaka tahun 2010
8. Dan beberapa Juara harapan baik di tingkat kabupaten maupun Tingkat Propinsi

II. BAGAIMANA MENDAFTAR MENJADI SANTRI MTs TERPADU DARUL QUR'AN

KETENTUAN PENERIMAAN

Calon Santri SMP/MTS Terpadu

- Lulusan SD/MI (Usia tertinggi 15 tahun)

- Santri tinggal di pontren

3. PENDAFTARAN

a. Pendaftaran dilakukan oleh calon santri dengan diantar orang tua/wali santri

b. Tempat pendaftaran : lihat alamat

c. Pendaftaran di mulai:

- Tanggal: 1 Pebruari – 10 Juli 2011

d. Waktu pendaftaran : 08.00 – 20.30 (Setiap Hari)

4. SYARAT –SYARAT PENDAFTARAN

a. Mengisi formulir yang telah disediakan

b. Foto Copy Ijazah SD/MI, Kartu NISN

c. Foto copy Akte Kenal Lahir

d. Pas photo hitam putih 3X4 = 3 lembar

e. Satu buah map warna hijau untuk MTS dan warna biru untuk takhashus

KEUANGAN

Uang Jariyah Bangunan Rp. 300.000,- (dapat dicicil), Uang Bulanan Rp. 30.000,- (sudah termasuk biaya sekolah & Asrama Pesantren) Bagi santri Berprestasi (Rangking I) dan Santri yang tidak mampu dibebaskan dari biaya sekolah dan Pesantren.